Jumat, 01 Juni 2018

# LIFESTYLE

Pakai Sepatu ini Jika Kamu Enggan Pakai High Heels


Terlihat cantik dan menarik adalah idaman semua wanita. Tidak hanya tampil menawan dengan makeup, wanita juga kudu tampil memesona dengan padupadan busana dan sepatu yang sesuai suasana. Melihat tren fashion yang berkembang, ternyata banyak sekali mode sepatu yang sudah ada di zaman dulu, malah kembali eksis di masa kini. Hanya saja, modelnya diperbaharui agar terlihat lebih trendy.

Sebagai seorang beauty blogger, ternyata memikirkan makeup dan skincare saja tidak cukup. Fashion menjadi salah satu hal penting untuk menunjang penampilan, khususnya di depan kamera. Selama ini, aku masih terlalu fokus pada penampilan wajah saja, padahal ternyata OOTD dengan penampilan yang unik sangat diminati.

Termasuk penampilan pada keseharian seperti ke kantor misalnya, awalnya menurutku berpenampilan formal itu menarik. Nyatanya lambat laun menyiksa diri, setiap pakai high heels membuat aku tidak nyaman, kadang merasa jadi orang lain karena tidak leluasa. Atau mungkin kalian merasakan hal yang sama?

Padahal untuk tampil menarik kita cukup menjadi unik dan tidak perlu menyiksa diri. Meski di kantor mengharuskan kita tampil formal, banyak cara agar kita terlihat tetap fashionable dan tentunya nyaman.

Kemarin, aku melakukan survey pada teman-teman kantorku. Setelah aku tanya mereka, termyata mereka juga merasakan hal yang sama sepertiku, tidak nyaman pakai high heels setiap hari, Menyiksa tapi terpaksa dilakukan. Hmm, sangat disayangkan.

Kemudian, aku mengamati tren sepatu terbaru, yang terlihat menarik tapi tidak membuat kenyamanan terusik. Yap, flat shoes.

Mengamati mode sepatu flat shoes terbaru, Ternyata membuatku berfikir dua kali untuk kembali pakai high heels. Soalnya nih, flat shoes sekarang modenya cakep-cakep banget, bisa disesuaikan dengan momen, bisa dipakai ngantor dan juga hangout. Tidak hanya mode flat shoes yang tertutup, ada juga flat shoes bertali sampai mode sandal yang trendy.

Bentuk tumitnya yang rata tentu meminimalisir kaki "terpelekok" dan dengan flat shoes tentu membuat ruang gerak akan lebih luwes. Aktifitas akan mudah dilakukan, Untuk kalian yang enggan pakai high heels dan bingung pakai sepatu mode yang gimana, flat shoes terbaru jadi pilihan alternatif untuk kamu tampil sesuai gayamu.

Aku mau berbagi tips nih untuk kalian yang masih bingung memadupadankan flat shoes sesuai momen.

Pertama, jika kamu ingin tampil formal ke kantor. Pakailah pakaian yang bukan berbahan jins, usahakan pakai pakaian yang tidak terlalu ketat karena kesopanan itu lebih penting daripada perhatian. Nah, untuk flat shoes-nya kamu gunakan mode flat shoes yang berbahan dasar kulit, lebih terlihat formal dengan tampilan atas yang sopan.

Sumber foto: Mataharimall
Kedua, jika kamu ingin hangout yang santai. Pakailah flat shoes yang tidak menutup tumit. Lagi nge-trend banget nih flat shoes yang ujungnya berbentuk segitiga. Bisa dipakai dengan celana ataupun dress.

Sumber foto: Mataharimall
Ketiga, jika kamu pengguna rok pendek selutut, pakai deh flat shoes bertali sampai ke mata kaki. Modelnya yang unik akan membuat tampilan kamu lebih menarik.

Sumber foto: Mataharimall
Masih banyak sekali mode flat shoes terbaru yang bisa disesuaikan dengan tampilan kita setiap hari. Mulai dari momen ngantor, hangout sampai ngedate. Modenya yang trendy membuat kita lebih percaya diri dong ya.

Untuk OOTD juga pas banget, apalagi seperti aku yang suka OOTD foto produk, pakai flat shoes kemana saja oke atuh. Tidak membuat kaki sakit dan tentunya nyaman dipakai sepanjang hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar