Jumat, 04 Agustus 2017

# BEAUTY

LA Girl Pro Coverage HD Iluminating Foundation Soft Honey [Review]

LA Girl Pro Coverage HD Iluminating Foundation Soft Honey

Sejujurnya ini bukan foundie pertama aku, tapi jujur ini foundie pertama yang bikin aku berfikir “Wow, ringan banget kayak pakai moisturiser doang.” LA Girl Pro Coverage HD Iluminating Foundation ini ternyata foundation yang banyak dipakai oleh beauty-beauty blogger loh. Pertama kali pakai, langsung jatuh cinta sama teksturnya, pilihan shade-nya juga banyak. Aku mau review shade yang aku pakai yaitu Soft Honey.

PACKAGING

LA Girl Pro Coverage HD Iluminating Foundation Soft Honey

Packaging-nya termasuk travel friendly, terbuat dari botol plastik transparan yang tidak mudah pecah, tutupnya berwarna hitam, di atasnya terdapat logo LA Girl, bisa dibuka hanya dengan ditarik ke atas, fleksibel. Lebih fleksibel lagi dilengkapi dengan kemasan model pump, jadi lebih hygienis dan praktis. Tidak perlu mencet-mencet kalau misalkan nanti menjelang habis hihi. Keterangan Shade dan Ingredients ada di bagian belakang botol, isinya 28 ml. Kayaknya dengan isi segitu untuk ukuran yang gak pakai foundie tiap hari bisa tahan sampe dua bulanan kali ya.

SHADES
Sebagai produk foundation yang memiliki 12 shades, sering sekali membuat orang lain kebingungan. Ya karena kabarnya produk ini belum banyak beredar di toko offline, sekarang mungkin baru mulai beredar ya, kemungkinan banyak yang beli online, makanya karena shade-nya banyak, jadi ragu sama kulit sendiri. Sama kayak aku, sejak dikirimin shade Soft Honey oleh LA Girl, aku kira warnanya pas untuk kulitku, ternyata lebih gelap dari warna kulit sendiri, huhu. Tapi ya gak apa sih, masih banyak jalan menuju Roma eaaak, masih bisa match dengan warna foundie lain biar jadi terang.

FYI untuk kamu yang belum tau produk LA Girl, ini produk yang berasal dari USA, diproduksikan di Indonesia oleh PT Niaga Warna Persada, keterangan BPOM & Exp-nya ada di kemasan bagian belakang. Produk ini hanya bisa digunakan enam bulan sejak kemasan dibuka.  

TEXTURE



Kalau soal tekstur, aku love banget deh. Tidak terlalu kental dan juga tidak terlalu cair. Tidak menggumpal dan mudah banget di-blend di wajah. Setelah selesai pakai, wajah tidak kerasa tebal, tidak lengket, malah ringan banget. Yang bikin senang justru wajah jadi dewy gitu, untuk tipe kulit kering sepertiku jadi serasa glowing yaaaashhh. Gak tau kalau untuk tipe kulit oily ya, tapi bisa matte kalau pakai bedak tabur setelahnya.

Oh iya, ketahanannya bisa hingga sekitar 8 jam, asal wajah jangan ditissu-tissu-in, soalnya transfer karena sudah berbaur dengan minyak di wajah. Tapi kalau sudah sore, bagian T sekitaran hidung akan berminyak sedikit, tapi berminyaknya bikin efek glowy kok, tetap bagus-bagus saja menurutku. 

SCENT

Menurutku, aromanya tidak nyaman di hidung saat pertama di-swatch di wajah, tapi kemudian aroma hilang perlahan setelah di-blend dengan bedak. Tidak terlalu ganggu sih, tapi tidak harum jadi seperti masker herbal gitu. 

SWATCH

Berikut ini aku tampilin foto-foto hasil dari swatch LA Girl Pro Coverage HD Iluminating Foundation Soft Honey, kemudian aku pakai bedak tabur Wardah yang shade 02 Light, jadi warna kulit wajahku terlihat lebih terang dari shade foundie-nya.  



Price 110k

PLUS
+ Packaging anti pecah
+ Pump-nya bikin praktis
+ Banyak pilihan shade
+ Mudah di-blend
+ Finish look kece deh

MINUS
- Tidak terlalu mengcover jerawat
- Aromanya tidak terlalu nyaman di hidung, tapi langsung hilang setelah di-blend
- Shade yang tidak dilihat secara langsung (online look) ternyata lebih gelap

RATE:
9/10

REPURCHASED:
Ya, karena penasaran sama shade lain yang lebih terang.

MORE INFORMATION

12 komentar:

  1. warna nya emang bagus. ngeblend nya sempurna banget yang di trial di tangan. yan g hitamnya itu apa ya yg di tangan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu bukti kalau produk tersebut bisa ngebland dengan mascara, warnanya tidak berubah jadi hitam tapi menyatu dengan warna kulit.

      Hapus
  2. Wah nilainya 9/10! Aku jadi makin penasaran sama produk ini :D

    Salam kenal :)

    Navia
    http://travelandword.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya saking sukanya saya teksturnya jadi ngasih 9/10 hehe

      Hapus
  3. Sepertinya ini foundie yang aku cari, ringan dan gak dempul ya.

    BalasHapus
  4. Banyak baca produk cewek, jadi nambah pemahaman, itu salah satu cara untuk jadi laki-laki yang baik untuk wanita wkwkwk

    BalasHapus
  5. Bisa lah pakek kalo kondangan yaaaaa

    BalasHapus
  6. Kalau soal foundie emang harus cari shade yg bener-bener pas, kalau gak ya wajah jdi gelap pdhal putih.

    BalasHapus
  7. mba , shade untuk kulit kuning langsat apa?

    BalasHapus
  8. Mba. Setelah pakai foundation boleh pakai bedak padat ga sih? Tengkyuuu

    BalasHapus
  9. Pernah make punya mba, ya lumayan cocok heheh


    http://yawisata.com

    BalasHapus